Selamat Datang Di Blogspot Berita Patroli Bengkalis

Minggu, 27 Februari 2011

BUPATI LANTIK PENGURUS PKK BENGKALIS




Bengkalis, Berita Patroli

          Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis masa bhakti 2010-2015 kemarin dilantik Bupati Bengkalis H.Herliyan Saleh,M.sc. Dalam sambutannya Bupati berpesan agar PKK dapat mengoptimalkan perannya karena PKK sangat diharapkan untuk memberikan peran terhadap hal-hal yang positif terhadap keluarga sehingga terbangunnya keluarga yang utuh, menjunjung norma-norma agama yang memberi dampak positif,” kata Bupati yang juga ketua dewan penyantun Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis.
Sebagai mitra pemerintah dalam pembangunan, Bupati menginginkan PKK menjadi motor pemberdayaan keluarga mengingat keberadaannya sampai ke desa-desa. PKK diharapkan mampu membangun keluarga yang sehat dan sejahtera bekerjasama dengan SKPD. Kepada SKPD Bupati juga mengingatkan untuk mendukung program yang dibuat PKK sesuai bidangnya masing-masing.
Keluarga yang utuh, ungkap Bupati, akan menghindar dari dampak negatif dalam kehidupan sosial masyarakat. Seperti perkelahian antar remaja, kecanduan narkoba dan tindakan-tindakan amoral. PKK sangat diharapkan memainkan peran tersebut melalui kegiatan sosialisasi maupun memberikan pengetahuan kepada keluarga.
Ketua TP PKK Bengkalis Hj.Romaini Herliyan dalam sambutannya mengatakan bahwa PKK merupakan mitra pemerintah dalam menyejahterakan keluarga. Semua kegiatan yang dilakukan bersifat sukarela sesuai dengan 10 program PKK.
“PKK ini merupakan organisasi dari, oleh dan untuk masyarakat dalam membantu program pemerintah menyejahterakan keluarga,” ujarnya. Pelantikan TP PKK Kabupatan Bengkalis dihadiri Sekdakab Bengkalis Drs.H. Asmaran Hasan, para kepala dinas, kepala badan, kepala bagian, pengurus PKK Provinsi Riau, Ketua GOW dan ketua organisasi wanita lainnya yang ada di Kabupaten Bengkalis.
(Iran)


0 komentar:

Posting Komentar